Informasi Kulkas Mini Aqua Berapa Watt
Mengetahui kulkas mini Aqua berapa watt penting jika Anda tertarik untuk membelinya dalam waktu dekat. Sebelum membeli, Anda harus tahu apakah daya listrik yang digunakan oleh kulkas mini tersebut sesuai dengan daya listrik di tempat tinggal Anda.
Apabila dayanya terlalu tinggi, tentunya Anda harus mensiatasinya dengan menggunakan sedikit perangkat elektronik. Agar Anda bisa memilih kulkas mini Aqua mana yang sesuai dengan kebutuhan, berikut informasi lengkapnya.
Rekomendasi Kulkas Mini Aqua: Aqua AQR D50F
Untuk jenis kulkas mini seri Aqua AQR D50F ini, daya yang dibutuhkan cukup rendah, hanya 60 watt saja. Tersedia rak pintu dan merupakan kulkas mini satu pintu. untuk kamar minimalis, kulkas ini merupakan pilihan yang tepat.
Keunggulan lain dari kulkas mini ini adalah fitur full insulation, fitur tersebut membuat kulkas dingin lebih cepat dan suhunya tetap stabil. Bahan makanan yang tersimpan di dalamnya juga lebih segar dan tahan lama.
Kulkas mini Aqua AQR D50F tersedia dalam tiga pilihan warna yaitu, dark silver, silver dan putih. Selain itu, pada bagian atas kulkas mini Aqua AQr D50F ini juga sudah dilapisi dengan lapisan tahan panas sehingga dapat digunakan untuk meletakkan barang-barang ringan seperti vas bunga atau minuman panas. Fitur ini dikenal dengan sebutan "Top Table".
Kulkas mini Aqua AQR D50F ini juga dilengkapi dengan teknologi low voltage running. Teknologi yang memungkinkan kulkas masih bisa bekerja saat tegangan turun hingga 160 volt.
Kapasitas kulkas ini adalah 47 liter dengan dimensi ukuran 47 x 48 x 48 cm, hanya berukuran kurang dari setengah meter. Dengan ukuran tersebut, Anda bisa memindahkan kulkas mini ini kemana saja tanpa repot.
Perhatikan spesifikas lengkap dari kulkas mini Aqua AQR D50F dibawah berikut ini:
DESAIN | AQR D50F |
---|---|
Tipe | Mini |
Dimensi (W x D x H) | 473x 483 x 480 mm |
Jumlah Pintu | 1 |
Warna | Hitam,Putih, Silver |
Berat | 15kg |
Kapasitas | 47liter |
DATA TEKNIS | |
Konsumsi daya | 60watt |
Sumber listrik | 220v/50hz |
Arus listrik | 0.57A |
Zat pendingin | HFC134a |
Zat pengembang | Cyclopentane |
Isi zat pendingin | 35 gram |
FITUR | |
Freezer | Ya |
Cetakan es | Ya |
Penampungan air | Ya |
Temperature Adjustable | Ya |
Low voltage running 160v | Ya |
Full insulation | Ya |
Garansi kompressor | Ya |
Top table | Ya |
HARGA | 1,4 - 1,6 jutaan |
Rekomendasi Kulkas Mini Lainnya
Selain Aqua, ada beberapa rekomendasi kulkas mini lain yang bisa Anda gunakan. Anda bisa menyesuaikannya dengan budget yang dimiliki serta kebutuhan harian, beberapa rekomendasinya adalah:
Changhong CBC 50
Pilihan pertama yang bisa Anda pertimbangkan adalah kulkas mini dari Changhong. Kulkas ini direkomendasikan untuk Anda yang suka menyimpan es krim, sebab suhunya bisa mencapai minus 7 derajat.
Kapasitasnya 46 liter dengan satu pintu, sedangkan konsumsi daya yang dibutuhkan adalah 50 watt. Selain suhu yang rendah, Anda juga bisa menyesuaikan suhu kulkas ini sesuai dengan kebutuhan.
Menariknya kulkas ini arah bukaan pintunya bisa berubah, Anda bisa menggunakan bagian kiri atau kanan, sesuai dengan kebutuhan. Ukurannya juga tidak lebih dari 50 cm, sehingga membuat ruangan tidak terlihat penuh.
Sharp SJ-50 MB
Kulkas mini terbaik yang bisa Anda pertimbangkan selanjutnya adalah kulkas mini dari Sharp dengan nomor seri SJ-50 MB. Kulkas ini bisa menjaga kesegaran bahan makanan dengan baik karena fiturnya yang unggul.
Bagian rak kulkas ini juga dibuat dengan tempered glass, sehingga menampilkan warna yang cantik. Kekuatannya juga tidak perlu Anda ragukan, sebab kokoh dan aman untuk menyimpan berbagai buah, sayur, atau bahan makanan yang lain.
Tegangan kulkas mini ini berkisar antara 130 – 200 watt, masih cukup kecil untuk ukuran alat elektronik. Dengan 7 lapisan perlindungan standar Jepang, bahan makanan yang ada di dalamnya bisa terlindungi dari virus, debu, maupun bakteri.
Daewo DFR – 64 H
Daewo ternyata juga mengeluarkan kulkas kecil dengan nomor seri DFR – 64 H. Kulkas ini memiliki bobot sekitar 20 kilogram, dengan kapasitas penyimpanan sekitar 59 liter. Daya listrik yang digunakan juga tidak terlalu besar, hanya 70 watt saja.
Kulkas ini cocok untuk dapur yang menggunakan konsep mini bar, sebab kulkas Daewo ini cukup minimalis. Apalagi dengan tambahan teknologi yang dimiliki, kulkas mini ini bisa digunakan dimana saja, baik di kantor, sekolah ataupun di rumah.
Meskipun kapasitasnya terbatas, namun kulkas mini ini sudah cukup untuk menyimpan makanan ringan, dessert, hingga soft drink. Daewo DFR – 64 H juga tidak terlalu mahal harganya, sehingga tidak memberatkan kantong.
Midea HS – 65 L
Rekomendasi kulkas mini murah lainnya adalah Midea HS – 65 L, kulkas ini ideal untuk menyimpan makanan ringan ataupun buah buahan. Ukurannya yang minimalis bisa dipindahkan dengan mudah, apalagi desainnya dibuat kecil dan mudah untuk dijinjing.
Ukuran kulkas mini dari Midea ini cukup tanggung, sekitar 50 liter, cukup untuk menyimpan bahan makanan dan camilan favorit. Daya listrik yang digunakan untuk beroperasi juga tidak terlalu tinggi, hanya 75 watt saja.
Harganya di pasaran juga cukup terjangkau, Anda bisa mendapatkannya dengan rentang harga antara 1,3 – 1,5 juta rupiah. Menggunakan Midea sebagai kulkas mini akan membuat Anda lebih mudah untuk menikmati camilan favorit atau menjamu tamu.
Electrolux EUM0500SB
Jika rekomendasi kulkas mini diatas masih kurang memuaskan, mungkin Anda bisa mencoba kulkas mini yang diproduksi oleh Electrolux. Kulkas ini memiliki tampilan yang elegan dan cocok diletakkan di ruang tamu ataupun ruang keluarga.
Tampilannya minimalis dan elegan, apalagi dengan handel pintu yang memiliki modelrecess. Daya konsumsi listrik yang digunakan oleh kulkas mini ini juga tidak terlalu besar, hanya 50 watt saja, sehingga aman digunakan di rumah ataupun kantor.
Kapasitas kulkas mini ini memang tidak terlalu besar, hanya 46 liter saja dengan satu pintu. Meskipun handel pintu yang digunakan cukup minimalis, namun hanya bisa digeser di bagian kana saja. Tersedia rak pintu di dalam kulkas yang membuat botol minuman tersimpan aman.
Baca juga:- Tipe-tipe kulkas Aqua Japan
- Kelebihan dan kekurangan kulkas Aqua AQR-D191
- Kelebihan dan kekurangan Aqua kulkas 2 pintu 169 l AQR D240S silver
Tips Memilih Kulkas Mini dengan Tepat
Memilih kulkas mini hemat listrik memang susah susah gampang, jika Anda cocok menggunakan kulkas mini dari Aqua, tentunya Anda tinggal membelinya langsung. Namun jika masih mempertimbangkan mana kulkas mini yang tepat, berikut adalah tips yang bisa Anda gunakan.
Kenyamanan
Kulkas mini merupakan kulkas yang berukuran kurang dari 100 liter, karena itu kulkas ini tidak bisa menyimpan banyak bahan makanan. Fungsikan kulkas mini sesuai dengan kebutuhan, biasanya dipakai sebagai kulkas khusus di ruang tamu untuk menjamu tamu. Anda yang tinggal sendiri juga bisa memanfaatkan kulkas mini untuk memudahkan menyimpan makanan.
Kapasitas Kulkas
Selain kenyamanan, perhatikan pula kapasitas kulkas mini tersebut. Untuk Anda yang tinggal sendiri, kulkas mini berukuran 50 – 100 liter sudah mencukupi untuk digunakan. Namun jika ingin menyimpan banyak bahan makanan, direkomendasikan menggunakan kulkas mini dengan ukuran lebih dari 100 liter.
Pintu Kulkas
Umumnya kulkas mini hanya memiliki satu pintu dengan satu ruang penyimpanan. Tapi ada pula kulkas mini dengan freezer yang menggunakan dua pintu, sehingga memudahkan Anda menyimpan es krim atau makanan beku. Jika memang dibutuhkan, Anda bisa menggunakan kulkas mini dua pintu alih alih satu pintu.
Arah Bukaan Pintu
Bukaan pintu kulkas memang menjadi aspek penting yang perlu Anda pertimbangkan. Jika tidak ingin repot, Anda bisa menggunakan kulkas mini yang bisa dibuka dari dua arah, namun umumnya kulkas mini hanya bisa dibuka dari satu arah. Sebelum meletakkanya di suatu tempat, perhatikan bukaan pintu agar tidak bertabrakan dengan dinding atau pintu.
Sebagai tambahan, sebelum melakukan pembelian, perhatikan dengan baik spesifikasi dari kulkas tersebut, sehingga sesuai dengan kebutuhan. Ya, memilih kulkas mini yang tepat bisa membuat penyimpanan bahan makanan lebih optimal dan tahan lama. Demikianlah informasi mengenai kulkas mini Aqua berapa watt, semoga membantu Anda dalam memilih kulkas mini yang tepat.